Acara Puncak Dies Natalis ke-51 AIS/STIS (Indonesian Version) - News - BPS-Statistics Indonesia
BPS-Statistics IndonesiaBPS-Statistics Indonesia
BPS-Statistics Indonesia

Acara Puncak Dies Natalis ke-51 AIS/STIS (Indonesian Version)

Acara Puncak Dies Natalis ke-51 AIS/STIS (Indonesian Version)

September 7, 2009 | Other Activities


Rangkaian acara Dies Natalis ke-51 AIS/STIS dilaksanakan sejak 27 Juni hingga puncak acara pada 11 Agustus 2009. Berbagai kegiatan digelar untuk memperingati 51 tahun berdirinya sekolah kedinasan AIS/STIS ini. Kegiatan tidak hanya melibatkan mahasiswa STIS saja tetapi juga para karyawan BPS. Mulai dari Opening Ceremony, lomba ketangkasan, berbagai kegiatan pengabdian masyarakat, pekan olah raga, seminar hingga acara puncak. 

Bertempat di Auditorium Gelanggang Remaja Jakarta Timur, acara puncak perayaan Dies Natalis ke-51 AIS/STIS dimulai pada pukul 08.00, ditandai dengan pemotongan pita oleh Kepala BPS, Rusman Heriawan, yang kedatangannya disambut oleh tarian persembahan dari Sumatera Barat. Acara ini dihadiri oleh pejabat dan karyawan BPS, mahasiswa STIS, serta beberapa tamu undangan. 

Tema umum DN51 'Sebarkan Arti Penting Data, Bumikan Statistik ke Seluruh Penjuru Nusantara, Kobarkan Sportivitas dan Kreativitas dalam Seni Budaya'. Acara puncak berlangsung sangat meriah dengan pertunjukan tari-tarian dari berbagai daerah dan penampilan berbagai bakat dan seni dari mahasiswa STIS, serta penampilan putra-putri dengan baju khas daerah. Klimaks kemeriahan acara ini yaitu ketika bintang tamu D'cinnamons memulai nyanyian dengan diiringi suara khas petikan gitar akustiknya yang berhasil membius seisi gedung untuk ikut bernyanyi bersama, belum lagi dengan variasi lighting system yang ada menambah kemeriahan dan kemegahan acara ini. 

Kemeriahan acara tidak hanya dirasakan di dalam gedung, dibagian luar gedung pun tak kalah meriahnya. Pengunjung juga dapat menikmati acara melalui dua TV Plasma 42" yang terpasang diluar gedung. Mata pengunjung juga dimanjakan dengan berbagai ornamen stan-stan dari seluruh Himpunan Mahasiswa Daerah (Himada) yang berjajar apik mewakili daerahnya masing-masing. Selain itu pengunjung dapat membeli makanan dan kerajinan khas daerah yang dapat dibeli di stan-stan tersebut. 

Kesuksesan seluruh rangkaian acara Dies Natalis ke-51 ini tidak terlepas dari peran serta para donatur, juga kerja keras Panitia DN51 dalam menggarap event ini. Tak lupa pula kepada semua pengunjung terutama seluruh mahasiswa STIS yang telah berpartisipasi. (STIS)
Badan Pusat Statistik

BPS-Statistics Indonesia

Badan Pusat Statistik(BPS - Statistics Indonesia)

Jl. Dr. Sutomo 6-8

Jakarta 10710 Indonesia

Telp (62-21) 3841195; 3842508; 3810291

Faks (62-21) 3857046

Mailbox : bpshq@bps.go.id

logo_footer

Manual

ToU

Links

Copyright © 2023 BPS-Statistics Indonesia